Wednesday 24 November 2010

Day #4 : Yang Baru Diketahui

Banyak hal baru yang saya temui di...komputer adik saya =))
Karena sudah diizinkan untuk memakai komputernya, maka saya pun memakai
komputer adik saya untuk keperluan :
1. Nonton tv disaat tesis
2. Denger radio disaat channel tv ga ada yang rame saat tesis
3. Maen plant vs zombie disaat sedang running software untuk tesis
4. Nonton HIMYM season 6 dan download episode terbarunya disaat suntuk tesis
5. Iseng aja pengen ngoprek

nah dari yang poin 5 ini, yang saya temui di komputer adik saya adalah, banyaknya spreadsheet buatan dia tentang perhitungan atau estimasi dia dalam beberapa games online di facebook seperti Mafia Wars dan Car Town.

Kebetulan car town saya sendiri beberapa bulan yang lalu sempat main, dan sempat juga membuat spreadsheet tentang estimasi profit di game tersebut. Namun saya kaget melihat spreadsheet buatan adik saya. Jika dilihat dari layout,fungsi,dll di spreadsheet dia. Semuanya lebih komprehensif dan mendetail (pantas saja level cartown dia tidak pernah terkejar oleh saya).

Saya memang tahu bahwa adik saya itu otaknya encer, dan ketika melihat spreadsheet dia dan juga tata pengaturan folder di komputernya. Dia orangnya cukup teroganisir dan sepertinya sangat fokus. Berbeda dengan saya kakaknya yang serba berantakan dan susah sekali untuk fokus. No wonder, adik saya sekarang berprofesi di Research and Development'nya SAMSUNG.

sumber : Cartoonstock

Hal menarik lain yang saya temukan adalah beberapa video SNSD. Karena penasaran apa sih SNSD, dan perasaan dulu sempet heboh di forum multimedia kampus, jadi saya bukalah video2 tersebut. Ternyata ini adalah video girl band asal Korea Selatan.

Saya sebenernya tidak suka dengan musik yang liriknya tidak saya mengerti kecuali Rammstein.

Hanya saja video SNSD ini cukup menarik karena isinya 9 Gadis Oriental pake hotpants terus joget-joget, dengan wajah tiap personelnya yang semuanya mirip (from my POV, They're all look the same), dan THANK GOD semuanya enak dilihat, tidak ada yang kalo dilihat-lihat eneg :D

sumber : http://www.kpoplive.com/wp-content/uploads/2010/08/snsd-14.jpg

No comments: